Pemkab Jember Sediakan Tujuh Armada Bus Khusus Untuk Balik Gratis 2019


Peduli Rakyat News | Jember,- Pada Hari  Minggu 09 Juni 2019 , Pelepasan keberangkatan dari alun-alun Jember dilakukan oleh Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Jember , Drs Hadi Mulyono M.Si . Ada sebanyak tujuh armada bus yang disediakan Pemerintah Kabupaten Jember mengangkut warga yang balik ke rumahnya setelah menikmati lebaran di kampung halaman Jember .

Menurut Hadi Mulyono salah satu kepedulian pemerintah kepada masyarakat dalam menjaga keamanan , kelancaran , serta keselamatan masyarakat saat mudik dan balik dilakukan dengan kegiatan Mudik Bareng Gratis .

Untuk tahun 2019 ini , Pemerintah Kabupaten Jember bersama Pemerintah Propinsi Jawa Timur menyediakan 10 armada bus untuk jalur Jember . Lima armada bus didanai oleh APBD Propinsi Jawa Timur dan lima armada dari APBD Kabupaten Jember .

530 tempat duduk untuk warga Jember pada sepuluh bus itu . Pendaftaran terakhir sampai dengan hari pemberangkatan tercatat 513 kursi telah terisi .  " Maksimalah ini dimanfaatkan masyarakat Jember , " jelas Hadi Mulyono .

Pemerintah Kabupaten Jember menyediakan 3 armada bus untuk rute arus mudik , dengan 2 armada bus Jakarta-Jember dan 1 armada Jember-Sumenep Madura . Sementara untuk arus balik ini , pemerintah memberangkatkan 7 armada bus Jember-Jogjakarta dan 6 armada bus Jember-Surabaya .

Hadi Mulyono mengatakan , harapanuntuk tahun mendatang , Pemerintah Propinsi Jawa Timur dan Kabupaten Jember bisa menyediakan alokasi anggaran yang lebih banyak untuk kegiatan mudik bareng gratis ini , " .

Dari hasil wawancaranya dengan masyarakat dapat diketahui masyarakat sangat menikmati fasilitas yang telah diberikan ini , ujar Hadi Mulyono .

Lebih lanjut Hadi Mulyono menjelaskan bahwa dalam program ini juga menyediakan layanan kesehatan gratis dari PT. Jasa Raharja serta penyediaan obat-obatan yang dibutuhkan .
"Pada tahun 2019 ini ada kenaikan jumlah mudik sekitar lima persen lebih , " ungkapnya.

Rudi , salah satu peserta mudik gratis asal Jember yang menuju Surabaya , mengaku sudah mengikuti 3 kali mudik gratis ini .

" Ini sangat membantu kita dalam mudik gratis, jadi kita tidak susah payah untuk uyel uyelan di stasiun atau terminal , " ujar Rudi .

Rudi juga mengatakan dengan mengikuti mudik gratis ini cukup mendaftar sudah bisa pulang naik bus gratis , dengan persyaratannya hanya fotokopi KK dan KTP . " Fasilitas , baguslah dan nyaman juga , " pungkasnya.

(Nu2g)

Blogger Bali Grup

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Pemkab Jember Sediakan Tujuh Armada Bus Khusus Untuk Balik Gratis 2019

Posting Komentar

0 Komentar